FKIP UNIVERSITAS JEMBER MEMPERINGATI HARI KARTINI

kartiniHari selasa tanggal 21 April 2015 ada suasana yang berbeda di FKIP Universitas Jember, suasana

yang berbeda ini dikarenakan dosen dan karyawan banyak yang memakai kebaya ketika melakukan

aktivitas mengajar dan melayani mahasiswa, keadaan yang berbeda ini dipicu oleh kemauan para

dosen dan karyawan untuk memperingati hari Kartini yang lain dari biasanya. menurut para dosen

dan karyawan pelaksanaan ini sebaiknya dirutinkan tiap tahun agar meningkatkan rasa nasional dan

kebangsaan yang dirasakan mulai ditinggalkan, kita memiliki pakaian nasional yang sangat dapat

dibanggakan sehingga sebagai lembaga pencetak calon pemimpin bangsa ini memberikan contoh

yang sangat perlu ditiru untuk mahasiswa FKIP, dalam saran yang diberikan beberapa dosen

berpendapat menggunakan kebaya atau pakaian nasional ini bisa diwajibkan kepada mahasiswi

dalam memperingati kartini dimasa – masa yang akan datang. Peringatan hari kartini ini juga

didukung oleh parapimipnan lembaga dengan memilih 10 pemakai kebaya atau pakaian nasional

terfavorit. Pemilihan dilakukan oleh tim yang menyeleksi dosen di setiap prodi dan sub administrasi

karyawan.

Selamat memperingati hari Kartini, semoga dimasa yang akan datang muncul kartini-kartini baru

yang mampu lebih mengangkat derajat kaum wanita Indonesia.