Jember — Tim futsal putra Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Masyarakat (HMP PENMAS) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Jember berhasil meraih Juara II dalam ajang Dekan Cup Futsal FKIP UNEJ 2025. Prestasi ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi keluarga besar Program Studi Pendidikan Masyarakat.
Kompetisi Dekan Cup merupakan agenda tahunan yang diadakan oleh FKIP Universitas Jember sebagai wadah pengembangan bakat, minat, serta semangat sportivitas mahasiswa di bidang olahraga. Dalam kompetisi tahun ini, tim futsal putra HMP PENMAS menunjukkan permainan solid dan semangat juang tinggi hingga berhasil melaju ke babak final dan menempati posisi kedua.
HMP PENMAS mengungkapkan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh anggota tim futsal yang telah berjuang maksimal. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi mahasiswa Pendidikan Masyarakat untuk terus berprestasi, baik di bidang akademik maupun nonakademik. HMP PENMAS juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan selama kompetisi berlangsung. Prestasi ini diharapkan menjadi langkah awal bagi mahasiswa Pendidikan Masyarakat FKIP UNEJ untuk terus berkontribusi positif dan menjaga nama baik fakultas di berbagai ajang kompetisi selanjutnya.
Informasi lebih lanjut mengenai kegiatan HMP PENMAS dapat diakses melalui akun Instagram resmi @hmp_penmasunejofficial, situs web pls.fkip.unej.ac.id, serta kanal YouTube PENMAS UNEJ dan TikTok @hmpandragogi.