Dalam rangka memperingati peristiwa besar dalam sejarah Islam, SD Labschool FKIP Universitas Jember menyelenggarakan kegiatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW pada Senin, 3 Februari 2025, bertempat di Masjid Ki Hajar Dewantara, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Jember.

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan tenaga kependidikan ini mengusung tema “Rajin Sholatku, Meningkatkan Prestasiku”. Peringatan Isra’ Mi’raj ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai keimanan dan keteladanan Nabi Muhammad SAW kepada para peserta didik sejak usia dini.

Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan dilanjutkan dengan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz Jaka. Dalam tausiyahnya, beliau mengajak siswa untuk memahami makna salat sebagai inti dari perjalanan Isra’ Mi’raj serta pentingnya meneladani akhlak Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari, baik di rumah maupun di sekolah.

Kepala SD Labschool FKIP Universitas Jember, dalam sambutannya, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pendidikan karakter berbasis keislaman yang terus diterapkan di lingkungan Labschool. “Kami ingin menanamkan nilai-nilai spiritual kepada siswa, karena pendidikan yang baik bukan hanya mencetak anak yang cerdas, tetapi juga berakhlak mulia,” ujarnya.

Selain mendengarkan ceramah, siswa juga menampilkan nasyid dengan lagu Assalamualaika Ya Rasulallah. Penampilan tersebut disambut antusias dan penuh semangat oleh para hadirin.

Dengan diselenggarakannya peringatan ini, SD Labschool FKIP Universitas Jember berharap dapat terus menumbuhkan semangat religiusitas dan kecintaan terhadap ajaran Islam dalam diri siswa, sejalan dengan visi sekolah untuk membentuk generasi yang cerdas, berkarakter, dan beriman.