Pada Minggu, 19 Januari 2025, SD Labschool FKIP Universitas Jember telah mengadakan kegiatan sosialisasi hasil tes psikologi peserta didik. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi mendalam kepada orang tua mengenai potensi, kepribadian, serta kebutuhan belajar anak. Sosialisasi dihadiri oleh orang tua peserta didik, dan orang tua diberikan pemahaman secara langsung oleh psikolog, dan orang tua mendapatkan report berupa lembaran tes psikologi yang mendeskripsikan peserta didik secara terperinci.
Selain pemaparan hasil tes, kegiatan ini juga menjadi wadah dialog antara sekolah dan orang tua. Para wali murid diberikan kesempatan untuk bertanya dan berdiskusi langsung dengan tim penguji dan guru, guna memperkuat kerja sama dalam proses pendidikan anak.
Orang tua menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi keterbukaan pihak sekolah dalam menyampaikan hasil secara rinci dan objektif. Mereka juga menyatakan siap mendampingi anak-anak mereka dalam proses adaptasi dan pembelajaran ke depan.
Dengan adanya kegiatan ini, SD Labschool FKIP Universitas Jember menegaskan komitmennya dalam membangun pendidikan yang berorientasi pada perkembangan holistik anak, berbasis data, dan melibatkan partisipasi aktif dari orang tua sebagai mitra utama sekolah.